PDA

View Full Version : Trick Mancing Ikan Cucut, Waktu Rehat



metzad
17-12-2006, 14:11
Ikan Cucut atau kalau di Tuban sini lebih dikenal dengan ikan REJUNG, ikan ini sangat digemari para angler lokal untuk mengisi waktu rehat sebelum datang musim Baratan tiba. Biasanya kebanyakan mancingnya dari tepi pantai / perahu.

Ikan rejung biasanya muncul berkelompok di permukaan air laut yang tenang / rata (tidak berombak). Mancing ikan ini gampang2 susah kalau memakai tehnik glosoran / kumis2an. Nah...beberapa waktu lalu, ada seorang teman sharing pengalaman tentang tehnik mancing ikan rejung ini...berkali2 dia mencoba tehnik glosoran yang dapatnya cuma 1 - 3 ikan saja :confused: :confused: :confused: , sampai akhirnya dia menemukan tehnik dengan menggunakan line leader (senar lokal) yang diberi 5 - 10 pelampung, diantara pelampung yang berjarak 15 - 20Cm diberi kumis (Dropper Knot) untuk mengikat kail kecil ( Carbon "3" ). Piranti yang dia pake Reel Empang & Joran Teleskopic. Mau tahu hasilnya heheh.... "1 tas kresek gede" penuh..."Panen Boss" katanya

Untuk umpan biasanya angler lokal memakai Cacing Laut " LUR ", Kalaupun ada umpan udang / ikan iris, ikan rejung inipun ngga' menolak......GAMES NIH...YEEE....:p :p :p

Tehnik mancingnya sama dengan mancing biasa...cukup lempar sejauh mungkin. Begitu strike pertama jangan ditarik dulu, tapi biarkan kawanan ikan yang lain ikut menyerbu, hasilnya bisa anda tebak...bisa2 penuh tuch seluruh rangkaian anda dengan ikan rejung

Sekian dulu sekilas Tips & trik dari Tuban.

Monggo di coba didaerah anda masing2...!!!
Mudah2an trik ini bermanfaat untuk mengisi waktu rehat kita

Salam dari Tuban

rabbit
17-12-2006, 20:39
Wah hebat boss Metzad, :)
Ikan rejung ini termasuk garfish atau Cendro (longtom)?
Kalau boleh tahu ukurannya berapa cm diameternya berapa?
di Jakarta ikan rejung ini dipancing juga pakai cacing yang dijual di kios pancing Muara Angke

Salam
Rabbit

benalu
17-12-2006, 20:45
Maaf, ikan rejung ini sama tidak dengan todak?

rabbit
17-12-2006, 20:48
Wah hebat boss Metzad, :)
Ikan rejung ini termasuk garfish atau Cendro (longtom)?
Kalau boleh tahu ukurannya berapa cm diameternya berapa?
di Jakarta ikan rejung ini dipancing juga pakai cacing yang dijual di kios pancing Muara Angke

Salam
Rabbit

Eddy
17-12-2006, 21:19
kalo enggak salah, ini ikan yang kalo di kep. 1,000 dipancingnya pake layang-layang. Tapi saya sendiri belum pernah melihat dari dekat cara mancing dengan layangan ini, saya cuma melihat dari kejauhan kalo kebetulan sedang naik perahu melewati pemancing dengan layangan ini. Kepengen juga sih melihat dari dekat bagaimana sih caranya mancing dengan layangan gitu lho. It's very unique.

pbof
17-12-2006, 21:19
sama ikan kacang2 kali yak.

mayok
18-12-2006, 10:00
disini ikan itu namanya ikan puput mas setau saya kalau ikan kacang2x tuh agak besar terus giginya tajam sukanya main didasaran tp kalau ikan puput mainnya dipermukaan aja kudu pake pelampung yg agak berat biar bisa dicasting jauh krn ikannya pemalu gitu aja buat tambahan maaf klu saya salah

metzad
18-12-2006, 17:14
Ukurannya biasanya rata 20 - 30 Cm, Kadang2 juga ada yang besar Uk, 1 lengan orang dewasa. Ciri khasnya tulangnya berwarna HIJAU.
Mungkin Mas Jerry L (Dogol22) bisa ngebantuin memuat gambar visual Ikan Rejung / Kacangan....!!!

bonito
19-12-2006, 00:47
Cendro/Saku/Kacangan/Kajang/Loncong
Nama Indonesia Cendro/Saku/Kacangan/Kajang/Loncong
Nama Internasional Needle fishes
Nama Latin Tylosurus spp.
Nama Lokal Sori (PPS Kendari), CENDRO (PPN Prigi), Tonang (PPN Brondong), Cendro, saku, Kacangan, Kajang, Loncong (PPS Jakarta), cendro (PPP Karangantu), Sako (PPN Bitung), Cendro (PPN Palabuhan Ratu), Kacangan (PPP Tegalsari)
Daerah Sebar Tersebar dikawasan tropik pada pesisir dan laut lepas dan pada musim tertentu melakukan migrasi kedaerah estuaria
Deskripsi Ordo Synentognathi,Famili Belonidae,Genus :Tylosurus.
Badan sangat panjang,gilik.Kedua rahang tumbuh sangat panjang,menyerupai paruh.Mulut lebar.Pada kedua rahangnyaterdapat gigi-gigi taring,lancip-lancip,mengarah ke belakang.
Garis rusuk bersisik 195-200.
Sirip punggung berjari-jari lemah 22-23,sedang sirip duburnya 19-21.
Termasuk ikan buas,predator,makanannya ikan kecil,hidup di lapisan permukaan menyendiri,solitaire.Dapat mencapai panjang 100 cm.
Warna biru kehijauan bagian atas,putih bagian bawah,dengan garis putih perak ditengah-tengahnya.
Bagian atas sirip punggung gelap dengan sedikit kekuningan pada bagian bawahnya demikian pula ujung sirip ekor dan sirip dada.Pada ikan yang baru saja mati terdapat bintik-bintik hitam pada bagian tengah badan membujur ke belakang sampai badan ekor.
29322933


Jangan tertukar dgn kacang-kacang/julung-julung (baliho) yg bentuk tubuhnya mirip tetapi lebih kecil dan rahang bawahnya lebih panjang dari yg atas. Umumnya utk umpan trolling di LN.

Julung-julung
Nama Indonesia Julung-julung
Nama Internasional Garfish and Halfbeaks
Nama Latin Hemirhampus spp.
Nama Lokal Julung-julung (PPP Banjarmasin), Waro (PPN Ternate), - (PPN Ambon), Julung-julung (PPS Kendari), Julung-Julung (PPN Palabuhan Ratu), Julung-julung (PPN Tanjung Pandan), Julung - Julung (PPP Tegalsari), Julung-julung (PPN Prigi)
Daerah Sebar Distribusi dari ikan Julung-julung ini adalah pada perairan laut tropis, antara lain : Nias, Jawa, Sulawesi, Filipina, Papua New Guinea, Pulau Salomons dan Taiwan.
Terdapat di perairan pantai, lepas pantai, terutama Indonesia Timur (Laut Flores, Selat Makasar, Laut Maluku, Laut Banda) dan perairan yang berbatasan Samudera Indonesia.
Deskripsi Ordo Synentognathi, Famili Hemirhamphidae, Genus Hemirhampus.
Badan memanjang agak melingkar. Warna tubuh kecoklatan dengan dua pita menyilang yang akan memucat sejalan dengan pertumbuhan, dan akan berwarna kehitaman bila mengalami gangguan.
Bentuk dan posisi mulut panjang, rahang bawah menyerupai tongkat, moncong tidak bergigi. Sirip punggung dan sirip dubur tunggal, teratur dan berlawanan arah, keduanya terletak dekat pangkal ekor. Sirip ekor berbentuk cagak dengan keping bawah lebih panjang, serta sirip dada dan sirip perut pendek.
Perilaku renang ikan Julung-julung berenang dengan mengepakkan sirip punggung pada satu posisi, biasanya berenang dekat permukaan, pada bagian atas perairan. Hidup dalam gerombolan besar, di lapisan permukaan, kadar garam tinggi.
Ukuran : Dapat mencapai panjang 45 cm, umumnya 30 cm
29342948

Trims atas koreksinya Mas Dwihartono, postingan ini saya edit. Mohon maaf atas kesalahannya.:p

Semoga membantu.:)

dwihartanto
19-12-2006, 08:30
Sekedar koreksi aja, kalo yang biasa buat umpan troling adalah ikan kacang-kacang (baliho) bukan ketang-ketang. Ikan ketang-ketang bentuknya mirip baronang (rabbit fish). Thanks

deliaptech
19-12-2006, 19:27
saya pernah melihat di muara angke, memancing cendro mereka memakai pelampung yang mereka sebut kapal2, karena bentuk nya emang seperti kapal terbang. pelampung besar yang di tusukin bambu di depan dan belakang, di kasih kenur +kail kecil jadi ada 4. panjang kenur cuma sejengkal aja. umpan cacing aja koq.
saya lihat cukup banyak cendro nya didapat. panjang sekitar 10-15 cm lah ya sejengkal lah kurang lebih.

jsriyono
19-12-2006, 21:39
menurut pengalaman saya, paling enak main cendro/garfish/Tylosurus crocodilus di Karang Tungku, Merak.
Bisa pakai pelampung, bisa juga dihanyutkan saja, tanpa pemberat.
Kalau pakai pelampung memang langsung kelihatan itu pelampung tenggelam.
Memang mantap seperti main layangan pak, apalagi memang banyak di Kr. Tungku Cendronya dan ada dua jenis, satu lagi yg pacific garfish, lebih tipis.
Si Cendro ini, pakai potongan cumi, kepala saja, yg sudah kering saja mau si cendro, apalagi yg segar.
asyik pak mancingin cendro juga, apalagi kalau dasaran seret ;)

bonito
19-12-2006, 22:30
menurut pengalaman saya, paling enak main cendro/garfish/Tylosurus crocodilus di Karang Tungku, Merak.
Bisa pakai pelampung, bisa juga dihanyutkan saja, tanpa pemberat.
Kalau pakai pelampung memang langsung kelihatan itu pelampung tenggelam.
Memang mantap seperti main layangan pak, apalagi memang banyak di Kr. Tungku Cendronya dan ada dua jenis, satu lagi yg pacific garfish, lebih tipis.
Si Cendro ini, pakai potongan cumi, kepala saja, yg sudah kering saja mau si cendro, apalagi yg segar.
asyik pak mancingin cendro juga, apalagi kalau dasaran seret ;)

Betul Mas,
Cendro yg umum di Kep. 1000 ada 2 jenis, yg satunya namanya cendro kapak ukurannya lebih besar, badannya agak pipih dan ada semacam duri bergerigi spt tanduk udang di bawah mulutnya, ukuran badannya sampai sebesar lengan orang dewasa.
Cendro kapak tarikannya memang asik, kalau sy tdk salah cendro biasa juga disebut baby marlin karena lompatannya di atas air apabila terpancing.
Kalau di Kep. 1000 biasanya sy koncer umpan teri atau rebon dgn rangkaian kail 2 atau 3 sekaligus.

young
20-12-2006, 00:03
Di daerah saya ikan ini namanya panjo ato banon. Paling asyik mancing ikan ini di
pantai papuma jember, di pantainya yg banyak karang2. Biasanya saya casting pake metal jig surecatch 40 gr yg warna tembaga. (herannya, di sini ikan cendro ini paling suka ama metal jig warna tembaga itu, kalo di ganti yg silver langsung kagak mau makan). Pake popper & minnow cuman diikutin aja.:confused: . Pernah juga nyamber minnow, tp frekuensinya jarang banget.

adhiano
08-01-2007, 10:54
Salam kenal semua, mancing ikan ini kayknya asik juga, kalo di surabaya kira2 mancingnya dari mana yah? saya pernah lihat di dermaga kapal feri Bangkalan, ngga tau kl di surabaya. thx

adhi

metzad
08-01-2007, 11:57
Adalagi nich...trik menarik untuk mancing ikan rejung/cucut sambil berolahraga (cardiovascular)....heheheee.....:p :p :p

Ikat senar monofilamen (10 - 25 cm) & Kail kecil ke Sandal jepit, setelah itu lepas / biarkan sandal jepit tersebut melayang diatas permukaan air mendekati kumpulan ikan rejung / cucut diperairan dangkal. Setelah terjadi strike, sandal jepit akan berlari kencang terbawa ikan rejung/cucut.....nah, Heehehe.... :p :p siapkan stamina anda untuk mengejar sandal jepit tsb, pasti dijamin seru & keringatan.....hahaa...haaa. Buatlah sebanyak mungkin.......pasti HOT dech :D :D

Saran saya, Tips ini cocok sekali bagi rekan2 untuk mengurangi KOLESTEROL & OVERWEIGHT serta jarang olahraga, bisa dilakukan dipagi hari sebelum sarapan.....apalagi sandalnya yang dipake, sandal mahal....pasti lebih seru Olahraganya.....hua..haa..hhaaa :smt081 :smt081 :smt081

Ajak keluarga anda, so pasti heboh tuch...

GT Man
31-01-2007, 11:50
Trik lainnya:

pakai udang api hidup, pilih yang seukuran telunjuk orang dewasa.
kaitkan kail pada ruas terakhir ekornya, terus lempar ke lokasi sasaran.
Gak usah pake pemberat, biarkan umpan bergerak bebas mengikuti arus.
Bisa ditinggal tiduran sambil menunggu umpan disambar, tapi jangan lupa pegang joran kuat kuat atau ikat joran dengan tali.
Pernah dipraktekkan di Tempurung, hasil sukses. Hook Up semua.

Yunus
02-02-2007, 00:43
Trik lainnya:

pakai udang api hidup, pilih yang seukuran telunjuk orang dewasa.
kaitkan kail pada ruas terakhir ekornya, terus lempar ke lokasi sasaran.
Gak usah pake pemberat, biarkan umpan bergerak bebas mengikuti arus.
Bisa ditinggal tiduran sambil menunggu umpan disambar, tapi jangan lupa pegang joran kuat kuat atau ikat joran dengan tali.
Pernah dipraktekkan di Tempurung, hasil sukses. Hook Up semua.

Dimilis ini ada namanya wira liu, dia pakarnya Cendro, makanya dia dijuluki raja cendro..., hampir semua anggota milis mancingL, yg berminat diajari sama dia, setahu saya ilmu yg saya tangkap, pelampung pake 2 buah, yg klo keduanya sudah misah berarti sudah strike..., umpan udang rebon,pancingan sangat kecil dan kenur paling enak klas 2 pound, mantap strikenya...,sampai loncat2, joran agak panjang 3 meter dan ujung sangat kecil sehingga klo strike sensasi yg luar biasa.....gw dulu belajar di MB(Muara Baru) bersama sdr Sigit,dan Wira.., tp pas kebetulan yg banyak kacang2...ya mc kacang2 deh akhirnya...

Yunus

GT Man
02-02-2007, 09:58
Eh...Kacang kacangan ama todak sama gak?