PDA

View Full Version : Baitcaster .



Sportfisherman
18-01-2007, 09:40
Guys ,

Saya mau opini anda tentang baitcaster , apakah menurut anda semua ada peluang untuk anda menggunakan nya ?

Nih , saya yang mulai :

Untuk saya , baitcaster adalah alat pancing dimana anda harus casting terus menerus ke beberapa target lokasi untuk memperoleh strike , umumnya di freshwater .

Dgn hanya menggunakan satu tangan dan lemparan dgn " wrist action " , baitcaster umumnya lebih nyaman dari pada spinning yang harus menggunakan 2 tangan ketika casting ( membuka bail-arm ) .

Casting dgn spinning dalam terminologi saya adalah " cast n forget " sedangkan casting dgn baitcaster adalah " cast n follow up " , maksud saya tuh sesudah cast kita harus memperhatikan lure nya dan ketika sudah dekat dgn air , jempol harus memberhentikan putaran spool agar tidak terjadi " birdness " .

Casting dgn baitcaster kalau saya boleh pinjam terminologi tennis tuh ibarat " volley " sedangkan casting dgn spinning tuh ibarat " lob " , jadi kalau harus casting dibawah pohon yang melonjor ketengah pinggiran sungai/danau , etc. , baitcaster akan merupakan pilihan yang lebih baik daripada spinning .

Kalau soal casting jauh jauhan , ini masih diperdebatkan krn khusus untuk tournament casting , baitcaster + rod panjang masih tetap menjadi pilihan peserta tetapi umumnya untuk pemancing , spinning + rod pendek masih cenderung bisa cast lebih jauh .

Baitcaster memerlukan " balanced tackle " yang lebih cermat , casting weight dari masing masing rod harus disesuaikan dgn type ukuran reel dan begitu juga benang / leader dan lure weight .

Saya lebih suka menggunakan baitcaster untuk lure sekitar 10 - 30 gr. , kurang dari itu agak susah memperoleh jarak casting yang jauh dan lebih dari itu , pergelangan tangan cepat gempor . Untuk lure dibawah 5 gr. , pilihan saya tetap spinning dan diatas 30 gr. , castingnya sudah pakai gerakan
bahu .

Jon .

bonito
18-01-2007, 10:52
Om Jon,
menurut sy pribadi sih menggunakan bait caster itu penuh tantangan.
Apalagi sampai ke tingkat mahir spt org Malaysia yg demo kemarin di Puri.
Kebetulan walaupun masih pemula, reel bait caster sy jumlahnya lebih banyak drpd reel spinning sy walaupun teknologinya sudah ketinggalan jauh (vintage).
Sy suka dg bentuknya yg seperti miniature reel troling.
Cuma selain sukar castingnya, 1 masalah lagi yaitu kita harus selalu mengatur posisi kenur hrs sesuai dgn posisi lever windnya.

OKUMA
18-01-2007, 11:52
Sampai sekarang masih bikin 'mie kusut' waktu pakai ABU. Kurang latihan pakai reel bc.
Om Jon, apakah ada perbedaan yang siginifikan jika menggunakan mono atau PE untuk reel bc ?

Omar ,

Reel anda itu bukan baitcaster secara murni tetapi lebih cocok disebut " multiplier " , ukuran nya besar sehingga untuk digunakan sebagai " flicking " outfit sangat tidak mungkin selalin kalau anda besarnya spt. Yao Ming , si pemain basket dari China yang tubuhnya 2 m itu .

Menggunakan PE line memang bisa membantu , ada baiknya anda isi saja sekitar 100m benang PE2 yang disambung dgn mono line yang sudah ada di reel anda dan lihat hasilnya . Soal bikin mie kusut tuh akan berkurang setelah anda latihan , rod nya juga harus yang " double handed " utk mengakomodasi reel Abu anda tsb. , bukan spt. yang di demonstrasikan
oleh orang Malaysia yang umumnya adalah " flicking " rod .

Jon .

Sportfisherman
18-01-2007, 12:07
Jerry ,

Memang sih menggunakan baitcaster itu lebih menantang daripada menggunakan spinning dan di West Coast USA sampai ada yang bilang " what separate man n boy is whether he uses baitcaster or spinner " .

Khusus untuk reel antique anda , dulu sebelum PE line jadi populer semua menggunakan mono tetapi setelah PE line menjadi populer , semua pindah dan ini bukan krn gengsi tetapi memang PE line lebih cocok utk digunakan dgn baitcaster , kalau anda bisa ganti Calcutta 100 anda dgn PE line , pasti " birdness " nya jadi berkurang . Saya sendiri sekarang krn sudah kebiasaan dgn PE line kalau disuruh menggunakan mono masih sering bikin " birdness " .

Yg di-demonstrasi-kan oleh Oscar Ong tuh namanya trick fishing , tidak banyak bisa digunakan di suasana mancing yang sebenarnya , kalau sudah mau spt. itu , lebih baik menggunakan joran tegeg saja . Yang penting hasil casting jatuh ditempat yang dituju , jauh/dekat bisa kita ataur dgn cara lain ; jalan mendekati / kapal maju mendekat , etc. .

Tentang mengatur level-wind dan benang , itu non-issue krn tidak ada effek nya kalau sudah menggunakan PE line , jadi langkah pertama anda ganti mono line yang di Calcutta 100 anda dgn PE line sesudah itu kalau mau kita bisa coba sama sama di satu waktu , OK ?

Sekarang ini baitcaster reel sudah mengalami kemajuan dlm technology , hampir semua menggunakan " cast control " yang adjustable dan malah sudah ada yang menggunakan microchip segala . Di Calcutta 100 anda tuh belum ada ADJUSTABLE cast control nya , hanya ada permanent centifugal cast control . Modern baitcaster lebih mudah penggunaan nya daripada yang model sebelumnya , kita bisa casting lebih jauh n lebih tepat .

Jon .

purwanto
18-01-2007, 12:37
Pak Jon...

Salam Kenal... Mau tanya dong, baitcast yang pake microchips itu merek apa ya ?

Terima kasih

Purwanto

Sportfisherman
18-01-2007, 12:49
Pak Jon...

Salam Kenal... Mau tanya dong, baitcast yang pake microchips itu merek apa ya ?

Terima kasih

Purwanto

Shimano Conquest/Calcutta DC ( Round baitcaster ) n Shimano Antares/Calais DC ( Low profile baitcaster ) .

Jon .

Lodewijk
18-01-2007, 13:03
Ikutan sharing...... :D

Karena selalu ikan yg 'memilih' untuk makan lure kita, bukannya lure 'memilih' ikan. Maka meski menggunakan lure yg relatif kecil 20-30gr-pun bukan tidak mungkin dimakan ikan 'besar'.....;)

Nah, harap hati2 dengan reel type baitcaster ini, karena bentuknya yg kecil (rendah) dapat membuat jari atau pergelangan tangan teriris dengan PE line. Lebih aman pakai gloves, tapi siapa yg mau pakai ? Karena hanya light luring..... :-D

Baitcaster juga lebih 'rentan' untuk membuat PE putus karena 'digging' kedalam gulungan PE line-nya. Jadi pastikan waktu spooling benar2 padat..... selalu check dengan menekannya pakai ibu jari, harus benar2 'keras' gulungannya.

benaol-chaser
18-01-2007, 13:39
Pak, mohon penjelasan. Apakah ril overhead sama dengan baitcaster? Kalau Penn International itu masuk golongan apa? Saya pake yang ini, cuma engga pernah di-cast, cuma diulur aja untuk mancing dasar. Tapi saya gak begitu suka PE karena terlalu basah kalau udah kena air. Becek di tanganlah begitu. Dan, kalau udah kusut ribet banget. Kadang-kadang memang terjadi bird nest, terutama saat lupa nekan dengan jari ketika lagui ngulur. Tq.

Sportfisherman
18-01-2007, 13:53
Penn International cenderung disebut " multiplier " krn ukuran nya besar n tidak bisa digunakan untuk casting lure yang enteng dan juga tidak di design
untuk penggunaan benang PE kendati bisa saja kalau maksa .

Umumnya digunakan untuk light tackle trolling , ideal untuk ngoncer n ngeglosor serta bottom fishing dan terkadang bisa untuk melempar tapi
umpan nya harus yang berat ( > 50 gr. ) .

Terminology " overhead " tuh cara casting dgn mengayun rod dan bukan
type reel , ini menurut saya lho jadi casting action nya diayun dari belakang kedepan dan umpan nya melewati kepala ( overhead ) kita .

Soal suka atau tidak , itu kebiasaan masing masing . Contohnya dalam hal jigging , Jepang suka spinning sedangkan Amerika suka multiplier , di lain tempat ada yang ngikut Jepang n ada yang ngikut Amerika .

Jon .

fishy
18-01-2007, 13:57
Saya sih praktis 90% aktifitas mancing dengan kenur dibawah 20 lbs saya lakukan dengan baitcaster, kecuali untuk trolling. Jadi baitcaster saya udah dipake casting (tentu saja), jigging, ngoncer, sampe mancing jebluk, hehehe.

hatuala
18-01-2007, 14:12
tanya dikit : istilah birdness = overrun ? sori msh awam bgt..:(

fishy
18-01-2007, 14:18
Maksudnya pak Jon kayaknya bird nest alias sarang burung, hehehe. Itu versi parah dari backlash

Sportfisherman
18-01-2007, 14:26
Saya sih praktis 90% aktifitas mancing dengan kenur dibawah 20 lbs saya lakukan dengan baitcaster, kecuali untuk trolling. Jadi baitcaster saya udah dipake casting (tentu saja), jigging, ngoncer, sampe mancing jebluk, hehehe.

Antares V.2 anda tuh perlu G Loomis MBR-GLX , baru setelah itu akan menjadi 99.99% casting outfit .

Kalau utk jigging , ngoncer dls.nya , engga perlu Antares , Calcutta sudah cukup !

Jon .

fishy
18-01-2007, 14:29
Itu artinya mesti beli lagi kan? Berhubung lagi bokek, ngapain juga beli lagi? Pake aja yang ada.

db1
18-01-2007, 16:45
Nah ini die baru topik menarik nih, tambahan ilmu bagi pemula kaya saya.
Pak Lod and pak Adrianus, ada ngga sih gambar ato lbh bgs vcd tentang baitcast ini? soalnya belajar sendiri agak susah, sering birdnest nih. thanks

Lodewijk
18-01-2007, 18:24
Kalau sering birdnest memang harus sering latihan dan lebih mengenal lagi tentang casting brake (drag).

Kunci dari baitcaster reel ini adalah terletak di casting brake (drag) untuk bisa casting dengan baik. Di mana kalau di Shimano dikenal juga dengan SVS / VBS (Shimano Variable Brake System), bisa sampai 4X4 SVS yg berarti mempunyai 16 tingkat pengereman (braking) untuk mengontrol spool ketika casting, sehingga didapat jarak yg maksimal tanpa menimbulkan birnest......... Yang paling hi-end dalam hal ini tentu yg DC (Digital Control Braking System).

Casting brake berbeda dengan 'fighting drag', letaknya dan bentuknya-pun berbeda. Cara yg paling gampang untuk mengeset casting brake adalah dengan 'menimbang' lure yg akan dipakai. 'Menimbang' maksud saya adalah: biarkan lure meluncur jatuh ke tanah dengan membuka knop/lever untuk casting (free spool). Putar casting brake sampai longgar, biarkan lure jatuh ke tanah.....lalu putar casting brake sampai kencang dan biarkan lure jatuh ke tanah, lihat perbedaannya.

Set casting brake agar lure tidak terlalu cepat jatuh ke tanah dan tidak terlalu lambat pula....... Inilah kunci-nya !

Tambahan....saya kutip dari statement pak Jon:

"Casting dgn spinning dalam terminologi saya adalah " cast n forget " sedangkan casting dgn baitcaster adalah " cast n follow up " , maksud saya tuh sesudah cast kita harus memperhatikan lure nya dan ketika sudah dekat dgn air , jempol harus memberhentikan putaran spool agar tidak terjadi " birdnest " ."

Ini adalah kunci yg ke-dua, jempol harus selalu 'stand-by' untuk menghentikan putaran spool ketika lure mencapai permukaan air.......... Mata harus selalu awasi gerakan lure ketika di udara, sehingga ketika sampai ke air ibu jari sudah siap untuk menekan spool. Lama-lama kalau sudah terbiasa bisa dengan 'feeling' dengan menentukan berapa lama lure berada di udara ,lalu tekan jempol ke spool...., tanpa melihat apakah lure sdh sampai ke air atau belum......

Tentu saja setiap kali mengganti lure yg berbeda berat-nya anda harus menge-set ulang lagi untuk mencapai hasil yg maksimal.....

Selamat mencoba. ;)

Sportfisherman
18-01-2007, 19:15
Guys ,

Secara theory sih begitu tetapi tanpa latihan , tetap saja birdness ! Saya anjurkan belajar dgn yang sudah mahir , ada Lod di Surabaya dan kalau memang banyak yang berminat mungkin bisa di-realisasikan di FishyGathering .

Pada hari Sabtu y.l. di kolam Puri Metropolitan , animo nya lebih ke mancing bawal dgn lure daripada belajar dari Mr. Oscar Ong , jadi kesempatan bagus itu terlewatkan secara sia sia dech . Belajar casting tuh bukan mancing , tau !

Baitcasting harus dimulai dgn rod yang cocok dgn style casting anda , setelah itu baru reel nya ( jangan terlalu kecil , apalagi terlalu besar ) dan selanjutnya berat lure nya , setiap ganti lure yang beda jauh beratnya , reel harus di-adjust casting brake nya untuk memperoleh lemparan yang jauh dan akurat .

Jon .

hatuala
19-01-2007, 09:04
mumpung msh anget;
Pak Jon, Rod n Reel baitcaster yg cocok utk pemula apa ya ? (saltwater n fresh water)

thanks pak Jon..:D

db1
19-01-2007, 09:16
Guys ,

Secara theory sih begitu tetapi tanpa latihan , tetap saja birdness ! Saya anjurkan belajar dgn yang sudah mahir , ada Lod di Surabaya dan kalau memang banyak yang berminat mungkin bisa di-realisasikan di FishyGathering .

Pada hari Sabtu y.l. di kolam Puri Metropolitan , animo nya lebih ke mancing bawal dgn lure daripada belajar dari Mr. Oscar Ong , jadi kesempatan bagus itu terlewatkan secara sia sia dech . Belajar casting tuh bukan mancing , tau !

Baitcasting harus dimulai dgn rod yang cocok dgn style casting anda , setelah itu baru reel nya ( jangan terlalu kecil , apalagi terlalu besar ) dan selanjutnya berat lure nya , setiap ganti lure yang beda jauh beratnya , reel harus di-adjust casting brake nya untuk memperoleh lemparan yang jauh dan akurat .

Jon .

Pak Jon, saya pake reel low profile shimano Cresfire, dan rod Shimano Bass Rise tapi bukan yang tipe baitcast, itu match ngga ama reelnya, thanks

Sportfisherman
19-01-2007, 09:37
mumpung msh anget;
Pak Jon, Rod n Reel baitcaster yg cocok utk pemula apa ya ? (saltwater n fresh water)

thanks pak Jon..:D

Rod utk baitcaster sangat tergantung dgn cara anda casting , ada yang suka rod yang " fast " action , contohnya Boss Fishy kita dan ada yang suka rod yang lebih lentur , ini saya sendiri tidak bisa memberi advise dan harus mencoba nya sendiri .

Kalau reel , umumnya yang mahal tetapi ukuran nya tepat untuk tangan anda . Kenapa yang mahal ? Umumnya reel mahal mempunyai features yang dapat membantu anda dgn hi tech cast control nya tetapi kalau anda mau belajar , reel yang medium priced juga OK , hanya saja harus ada kemauan utk latihan dan latihan , kalau tidak mendingan stick to spinning .

Jon .

purwanto
19-01-2007, 09:38
Pak Jon.....


Terima kasih untuk infomasinya,,,,

Kapan2 mancing bareng baitcast ya..

Regards

Purwanto

Sportfisherman
19-01-2007, 09:48
Pak Jon, saya pake reel low profile shimano Cresfire, dan rod Shimano Bass Rise tapi bukan yang tipe baitcast, itu match ngga ama reelnya, thanks

Crestfire adalah Low Profile baitcaster dgn Magnetic cast control , reel ini adalah " entry level " dari Shimano Low Profile baitcaster reel n saya terus terang belum pernah memcobanya . Bass rise ada type baitcasting n ada type spinning , kalau mau menggunakannya dgn Crestfire tentunya lebih baik menggunakan yang type baitcasting n rod inipun saya belum pernah menggunakannya .

Jon .

sutamsah
19-01-2007, 10:59
om Jon, saya mau nanya, apa yang dimaksud adjustable cast control dan permanent centrifugal cast control? dan fungsinya untuk apa ? Maaf, belum faham bener tentang bait caster nih.
Terus mengenai BT yang pakai microchips, itu fungsinya untuk apa dan cara kerjanya seperti apa ya om.
makasih ya om.

Sportfisherman
19-01-2007, 11:16
om Jon, saya mau nanya, apa yang dimaksud adjustable cast control dan permanent centrifugal cast control? dan fungsinya untuk apa ? Maaf, belum faham bener tentang bait caster nih.
Terus mengenai BT yang pakai microchips, itu fungsinya untuk apa dan cara kerjanya seperti apa ya om.
makasih ya om.

" Permanent cast control " tuh ada didekat star drag , fungsinya untuk lure weight variation sedangkan " Adjustable cast control " tuh ada di side plate lain nya , ini fungsinya untuk mengatur spool braking kalau kita casting dgn angin dibelakang ( paling mudah ) , angin menyilang dan angin dari depan
( paling susah ) .

Microchip mengatur spool braking , ini dari Shimano n kalau Daiwa menggunakan Magnetic , kedua duanya bekerja dgn prinsip " electrical field "
dan " magnetic field " .

Jon .

Lodewijk
21-01-2007, 11:55
Ikutan sharing lagi dikit......

Mengenai Shimano reel, khususnya yg mirip typenya dengan punya saya SpeedMaster 201. Yang pertama mengenai maintenance, sebaiknya kita membuka tutup SVS-nya setelah mencuci bagian luar dan mengeringkan bagian dalam SVS-nya + meminyaki dikit ball bearing dan parts lainnnya yg sekiranya perlu.

Lalu, SVS reel ini memegang peranan yg sangat penting untuk bisa casting dengan jauh. Settingan yg salah akan menyebabkan jarak casting tidak mungkin bisa jauh..... tidak perduli bagaimana keras/kuat-nya anda casting.

Celakanya buku petunjuknya semua tertulis dalam tulisan 'rumput' ! :confused: Jadi harus mencoba sendiri dan try & errror. Ada 2 jenis pin untuk SVS, yg warnanya putih dan warna bening (transparan). Saya menemukan yg berwarna putih lebih 'berat' dari yg wana bening. Jadi semakin berat lure-nya semakin banyak warna putih yg di pasang di posisi "ON". Paling banyak kita bisa memasang 6 bh pin putih di posisi "ON"

Dan semakin ringan lure-nya semakin sedikit warna bening yg dipasang di posisi "ON", paling sedikit tentu saja hanya 1bh warna bening yg dipasang di posisi "ON". Tanpa sama sekali memasang satu buah pin pada SVS-nya juga bisa. Tapi spool akan berputar dng 'GILA' sewaktu di cast........... harus sangat hati2 sekali, jarak lempar jadi jauh atau jadi 'bihun' ! :lol:

Karena ada 2 macam pin (putih&bening)..... tentu kita dapat mengkombinasikan keduanya, terserah anda meng-aplikasikannya..... ;)

Selamat mencoba....

JackSparrow
21-01-2007, 12