PDA

View Full Version : Rod 3 section yang bagus???



JackSparrow
29-06-2007, 08:45
Pengalaman mancing keluar kota bawa rod satu section yang panjangnya antara 6' sampai 7 ', kelihatan agak repot juga, apalagi kalau mo surf casting atau beach casting, dimana kita memerlukan rod yang lebih panjang lagi...:rolleyes:

Mohon masukan, rekomendasi dan info dari teman2 mengenai rod 2 section atau 3 section yang bagus dan kuat, yang enak kalo dibawa travel. Maunya sih kualitasnya (kekuatan dan kelenturan) tidak kalah dengan rod satu section...:D:D

Type rod yang diinginkan adalah untuk keperluan popping dan jigging (terpisah maksudnya saya bukan mencari rod yang bisa untuk jigging dan popping sekaligus) dengan bugdet max 3 juta perak....;)

Saya memang belum search secara teliti apakah topik ini sudah pernah dibahas atau belum di FF,...kalopun sudah tapi kita bahas lagi,..nggak apa2 khan???:smt120 Kalo ada reviewnya di website mancing tolong saya di infokan addressnya agar saya bisa mendapat informasi yang lebih lengkap...

Thanks,

JS

The Old Man and the Sea
29-06-2007, 09:29
Beberapa hari lalu waktu saya di Dupan Latumeten dan lihat joran yang dimaksudkan Pak Jack. Saya juga tertarik setelah baca soal Rock & Surf Casting di FF dan melihat foto yang dimuat Chandra dari Bali. Saya ditunjuki oleh Slamet joran 3 section keluaran Shimano. Harganya memang berkisar antara 2 sampai 3 juta. Berencana beli 1 dalam waktu dekat!

Lodewijk
29-06-2007, 10:08
Beberapa hari lalu waktu saya di Dupan Latumeten dan lihat joran yang dimaksudkan Pak Jack. Saya juga tertarik setelah baca soal Rock & Surf Casting di FF dan melihat foto yang dimuat Chandra dari Bali. Saya ditunjuki oleh Slamet joran 3 section keluaran Shimano. Harganya memang berkisar antara 2 sampai 3 juta. Berencana beli 1 dalam waktu dekat!

Pak Ruky,

apakah yg anda maksudkan adalah Horizon Surf Game ? Kalau betul ini adalah joran Shimano untuk surf/rock fishing yg terbaru...

Datang dalam 4 type, 2 spinning dan 2 baitcasting, masing2 punya panjang 4.05 dan 4.25 meter.

Rating dari joran adalah jenis "AX", yg merupakan rating tertinggi dari jenis joran surf/rock keluaran Shimano. Di anjurkan pakai kenur mono 40lbs atau PE 5-6 untuk menarget ikan2 besar dari pinggir, seperti hiu, GT, Cobia, dll. Casting weight dari joran ini adalah 200gr max.

Berikut beberapa feature yg menarik tentang joran ini: Reel seat yg bisa 'adjustable' di sepanjang 'butt', sehingga dapat mengikuti bentuk anatomy dari angler untuk mendapatkan cast yg bagus. Menurut angler yg mengetest prototype dari Horizon Surf Game di Exmouth (Australia), mereka dapat mencapai lemparan sejauh 150m !

Bentuk 'guratan'2 pada sambungannya (joint) dan tanda untuk alignment sewaktu merakit joran, sehingga memudahkan untuk bongkar pasang...

Untuk ring guide semuanya pakai Fuji Alconite dan pola pemasangan guide memakai Shimano Aeroguide untuk memaksimalkan jarak lempar.

Pangkal joran (butt) telah dibungkus dengan Black Diamond shrinking tube yg cukup kuat dan durable, sehingga melindungi joran dari goresan/kerusakan apabila diletakkan pada 'rod holder' saat mancing di tepi pantai.

Dan ini adalah beberapa gambar yg saya 'captured' dari film expedisi field testing dari Shimano Caranx Kaibutsu dan Horizon Surf Game di Exmouth - Australia...

The Old Man and the Sea
29-06-2007, 10:17
Pak Ruky,

apakah yg anda maksudkan adalah Horizon Surf Game ? Kalau betul ini adalah joran Shimano untuk surf/rock fishing yg terbaru...
dst ...

Benar sekali Lod, joran itu yang saya lihat (warnanya juga persis) dan saya langsung tertarik sekaligus dengan Carax Kaibutsu. Terima kasih untuk ulasan anda yang lengkap! Mengenai Horizon Surf Game lebih "enak" yang mana? Yang tipe spinning atau baitcasting? Saya sendiri berfikir ke spining karena belum terbiasa pakai baitcasting reel!

fishy
29-06-2007, 10:32
Oom Jack:

Kalau untuk light tackle sampai dengan 20 lbs atau PE-2 yang terbaik rasanya adalah G-Loomis travel Rod

M-BEI
29-06-2007, 10:32
Good......goodddd...... goooooddddd.....!!! info yang ini saya tunggu2, dan saya juga baru kemaren mendapatkan mengenai rod untuk surf ini....

Thanks para senior
:smt055

JackSparrow
29-06-2007, 10:42
Pak Ruky, Pak Lod dan Pak Adrianus, terimkasih atas infonya, nanti tak saya lihat di Dupan atau diwebsite Shimano dan G-Loomis,:D:D:D

Thanks,
JS

JackSparrow
29-06-2007, 10:56
Om Lod, tampaknya rod tsb buatan Malaysia, saya nggak lihat di Catalog Shimano 2007 model tersebut di Home (http://fish.shimano-eu.com) ???

Salam,
JS

JackSparrow
29-06-2007, 11:02
Oom Jack:

Kalau untuk light tackle sampai dengan 20 lbs atau PE-2 yang terbaik rasanya adalah G-Loomis travel Rod

Pak Adrianus,

Kayaknya paling panjang 8' 3" (8 feet 3 inch), nggak ada yang sampai 12' atau 15'?? saya lihat di TackleDirect - World's Premier Fishing Outfitter (http://www.tackledirect.com)...

JS

gajami
29-06-2007, 11:51
Oom Jack:

Kalau untuk light tackle sampai dengan 20 lbs atau PE-2 yang terbaik rasanya adalah G-Loomis travel Rod

bos,maksudnya GLOOMIS type apa?

Lodewijk
29-06-2007, 13:08
Benar sekali Lod, joran itu yang saya lihat (warnanya juga persis) dan saya langsung tertarik sekaligus dengan Carax Kaibutsu. Terima kasih untuk ulasan anda yang lengkap! Mengenai Horizon Surf Game lebih "enak" yang mana? Yang tipe spinning atau baitcasting? Saya sendiri berfikir ke spining karena belum terbiasa pakai baitcasting reel!

Pak Ruky,

mengenai type spinning atau Baitcasting, tentu tergantung dari kebiasaan pemakai. Tapi meskipun belum terbiasa, tidak ada salahnya kalau anda mau mencoba memakai type bait. Karena IMO, type bait lebih cocok untuk surf fishing, terutama untuk penggunaan kenur mono. Dengan reel baitcasting, kenur mono tidak akan mudah untuk 'melintir'. Rata2 para surfcaster di luar negeri (terutama di Inggris) menggunakan reel & joran type baitcasting...

Gambar attachment adalah joran & reel baitcasting yg dulu biasa saya pergunakan untuk mancing tebing/pasiran...
P.S: perhatikan juga 'reel seat' yg 'adjustable' / dapat digeser2 untuk mendapatkan posisi yg pas buat panjang lengan angler, sehingga dapat memberikan 'load' joran dengan baik saat casting. Sama seperti Horizon Surf Game yg baru... :-D

JackSparrow
02-07-2007, 13:54
Pak Ruky,

mengenai type spinning atau Baitcasting, tentu tergantung dari kebiasaan pemakai. Tapi meskipun belum terbiasa, tidak ada salahnya kalau anda mau mencoba memakai type bait. Karena IMO, type bait lebih cocok untuk surf fishing, terutama untuk penggunaan kenur mono. Dengan reel baitcasting, kenur mono tidak akan mudah untuk 'melintir'. Rata2 para surfcaster di luar negeri (terutama di Inggris) menggunakan reel & joran type baitcasting...

Gambar attachment adalah joran & reel baitcasting yg dulu biasa saya pergunakan untuk mancing tebing/pasiran...
P.S: perhatikan juga 'reel seat' yg 'adjustable' / dapat digeser2 untuk mendapatkan posisi yg pas buat panjang lengan angler, sehingga dapat memberikan 'load' joran dengan baik saat casting. Sama seperti Horizon Surf Game yg baru... :-D



Pak Lod,
Kalo udah pinter..emang lebih seru kalo pake baitcaster reel...sewaktu saya mancing di folkstone, saya menyaksikan para bule casting dari Folkstone pier dengan baitcaster reel....assiiik buangeet:D:D:DLemparannya jauh banget bisa sampe 50 m lebih...;)

Tapi kayaknya perlu latihan..kalo nggak benang mononya kusut melulu, saya beberapa kali coba....tetap aja kusut....akhirnya kembali lagi pake spinning reel:(:(:(

Anyway,...kayaknya baik Shimano Keibutsu maupun horizon, tampaknya bikinan Malaysia..ya Pak Lod,...soalnya di web shimano,seperti saya kutip diatas kok belum ada ya???:smt120:smt120

Salam,
JS

Sportfisherman
02-07-2007, 14:07
Pak Lod,
Kalo udah pinter..emang lebih seru kalo pake baitcaster reel...sewaktu saya mancing di folkstone, saya menyaksikan para bule casting dari Folkstone pier dengan baitcaster reel....assiiik buangeet:D:D:DLemparannya jauh banget bisa sampe 50 m lebih...;)

Tapi kayaknya perlu latihan..kalo nggak benang mononya kusut melulu, saya beberapa kali coba....tetap aja kusut....akhirnya kembali lagi pake spinning reel:(:(:(

Anyway,...kayaknya baik Shimano Keibutsu maupun horizon, tampaknya bikinan Malaysia..ya Pak Lod,...soalnya di web shimano,seperti saya kutip diatas kok belum ada ya???:smt120:smt120

Salam,
JS

Jacky ,

Kalau mau pakai baitcaster , sebaiknya beli reel yang agak mahalan dech krn reel tersebut mempunyai Digital Circuitry ataupun Magnetic braking system
( bukan drag lho ) untuk memperkecil kemungkinan backlash . Disamping itu , pemancingnya harus mempunyai " educated " thumb juga , jadi memang lebih tinggi ilmunya daripada menggunakan spinning reel . Baitcaster juga sangat
" rod " sensitive , tidak semua rod bisa cocok dgn satu reel baitcaster , jadi pilih lah yang baik baik sebelum membeli .

Caranx Kaibutsu agaknya bikinan Batam tuh dan developmentnya juga oleh orang Singapore , apa ada yang type baitcaster ?

Jon .

chandra
03-07-2007, 09:57
Pa Ruki and Pa Lod ....menarik sekali penjelasannya...terus terang, saya selama ini hanya sebagai pengguna saja, jadi mengenai produk knowladge sangat minim dan berdasarkan pengalaman saja ......
komunitas rock fissing ditegalwangi saat ini hampir mencapai 40 orang ( biasanya perorang minimum mempunyai 2 set rod) dengan berbagai macam merk rod dan reel, dari yang murah sampai yang mahal jadi saya sedikit tahu mengenai masing2 kekuatan dari peralatan tersebut. saat membeli kita selalu melihat ketebalan dari rod tersebut serta jumlah ring ( > 6 ring)
saat ini produk TIca masih menjadi pilihan ( titans 425,450.... 3 section ) utk kelas menengah ( harga 1 jtaan ) cuma kelemahannya di ring sambungan section cepat karatan, sementara untuk yang type teleskop shimano surf leader AX dan BX 405 ,425 ) belum punya saingannya hanya saran saya jangan menggunakan PE...( monofilament saja, bagus kok peredam kejutnya) sering terjadi rod sebaik apapun jika menggunakan pe ( leader mono ) saat disentak ikan bisa menjadi 4 section yang tadinnya 3 section, sudah dicoba dengan kekuatan drag 3 s/d 6 kg eh malahan jadi kusut karena kuatnya tarikan ikan yang tiba2 melambat

JackSparrow
03-07-2007, 09:57
Jacky ,

Kalau mau pakai baitcaster , sebaiknya beli reel yang agak mahalan dech krn reel tersebut mempunyai Digital Circuitry ataupun Magnetic braking system
( bukan drag lho ) untuk memperkecil kemungkinan backlash . Disamping itu , pemancingnya harus mempunyai " educated " thumb juga , jadi memang lebih tinggi ilmunya daripada menggunakan spinning reel . Baitcaster juga sangat
" rod " sensitive , tidak semua rod bisa cocok dgn satu reel baitcaster , jadi pilih lah yang baik baik sebelum membeli .

Caranx Kaibutsu agaknya bikinan Batam tuh dan developmentnya juga oleh orang Singapore , apa ada yang type baitcaster ?

Jon .

Terimakasih Pak Jon, atas infonya......saya lihat iklan Caranx Kaibutsu di majalah Sirip....kayaknya sih bagus, tapi belum ada "test report" nya di majalah tersebut.

Pak Jon, kalau mo lihat apakah reel tersebut ada Digital circuitry atau magnetic braking system,....apakah info tersebut tercantum dalam spec reel tsb atau harus baca reviewnya??:rolleyes:

Thanks,
JS

The Old Man and the Sea
03-07-2007, 11:08
Untuk Chandra.
Terima kasih untuk informasinya. Saya akan coba lagi dengan mono untuk reel baitcaster saya. Soalnya selama ini saya "tergila-gila" PE.

Sportfisherman
03-07-2007, 12:47
Terimakasih Pak Jon, atas infonya......saya lihat iklan Caranx Kaibutsu di majalah Sirip....kayaknya sih bagus, tapi belum ada "test report" nya di majalah tersebut.

Pak Jon, kalau mo lihat apakah reel tersebut ada Digital circuitry atau magnetic braking system,....apakah info tersebut tercantum dalam spec reel tsb atau harus baca reviewnya??:rolleyes:

Thanks,
JS

Jacky ,

Kalau rod tuh sangat personal , yang cocok untuk saya belum tentu cocok untuk anda , saya anjurkan anda meminjam dulu kepada orang yang sudah punya rod tersebut sebelum membelinya . Kalau baca di majalah , wah anda tentu tidak begitu naif untuk mempercayakan apa yang mereka laporkan , there is advertising money involved dan sarat " pesan sponsor " .

Khusus untuk baitcasting reel , Shimano dan Daiwa mengambil cara berlainan dalam hal " anti backlash " system masing masing . Shimano menggunakan ELECTRICAL field yang dihasilkan oleh Digital Control sedangkan Daiwa menggunakan MAGNETIC field yang dihasilkan oleh magnete . Kalau anda mau mencoba kedua duanya , kita bisa janjian bertemu ditempat yang kita bisa casting .

Shimano Conquest DC/Calcutta TE DC dan Antares DC/Calais DC adalah product dari Shimano sedangkan produk dari Daiwa yang equivalent adalah reel yang menngunakan Mag V dan Mag Z ( banyak model nya ) .

Jon .

Lodewijk
03-07-2007, 13:16
Om Lod, tampaknya rod tsb buatan Malaysia, saya nggak lihat di Catalog Shimano 2007 model tersebut di Home (http://fish.shimano-eu.com) ???

Salam,
JS

Saya masih belum tahu buatan mana, yg jelas pasti bukan buatan Jepang. Karena kalau buatan Jepang harga-nya akan selangit seperti rod2 premium lainnya. Dan bagi saya lebih baik begitu, dapat rod premium dengan harga non-premium...

Dapat saya info-kan bahwa rod ini berbeda sekali dengan pendahulu2-nya (Ocea GT). Meski sepintas bahan blank-nya terlihat sama, karena menggunakan technology "Dialflash-X tape design" seperti Ocea GT, tapi rod Caranx ini 'totally different'... !
Dengan action rata2 yg lebih 'fast' dan punya cukup 'backbone' (lifting power). Hmmm..., agaknya saya menaruh harapan yg agak terlalu besar pada rod ini, kita lihat sajalah nantinya bagaimana performance-nya di lapangan, baru bisa komentar lebih jauh. ;)


Pa Ruki and Pa Lod ....menarik sekali penjelasannya...terus terang, saya selama ini hanya sebagai pengguna saja, jadi mengenai produk knowladge sangat minim dan berdasarkan pengalaman saja ......
komunitas rock fissing ditegalwangi saat ini hampir mencapai 40 orang ( biasanya perorang minimum mempunyai 2 set rod) dengan berbagai macam merk rod dan reel, dari yang murah sampai yang mahal jadi saya sedikit tahu mengenai masing2 kekuatan dari peralatan tersebut. saat membeli kita selalu melihat ketebalan dari rod tersebut serta jumlah ( > 6 ring)
saat ini produk TIca masih menjadi pilihan ( titans 425,450.... 3 section ) utk kelas menengah ( harga 1 jtaan ) cuma kelemahannya di ring sambungan section cepat karatan, sementara untuk yang type teleskop shimano surf leader AX dan BX 405 ,425 ) belum punya saingannya hanya saran saya jangan menggunakan PE...( monofilament saja, bagus kok peredam kejutnya) sering terjadi rod sebaik apapun jika menggunakan pe ( leader mono ) saat disentak ikan bisa menjadi 4 section yang tadinnya 3 section, sudah dicoba dengan kekuatan drag 3 s/d 6 kg eh malahan jadi kusut karena kuatnya tarikan ikan yang tiba2 melambat

Terima kasih atas berbagi pengalaman anda disini pak Chandra...

Pengalaman anda tentang rock fishing sdh tidak bisa diragukan lagi. Akan banyak anggauta forum yg dapat mengambil manfaat dari pengalaman anda.

Saya setuju dng anda, selama saya mancing dari tebing, tidak pernah memakai PE, selalu pakai mono/nylon... itupun juga biasanya beli yg bukan premium. Biasanya saya dulu pakai merk 'Godzilla', entah skrg masih ada atau tidak. Pernah juga sih pakai Momoy, memang lebih kuat. Tapi karena mancing tebing itu boros di kenur, akhirnya juga gak pernah beli lagi... :D

Hang Tuah
03-07-2007, 13:52
Seru juge threadnye Capt.Jack ni....banyak dah orang berkomentar. Sayepun tertarik jugalah berkomentar mengenai rod patah tige..eee maksud saya pakai sambungan 3...
Saye pernah gak pake rod sambungan tige buatan Korea....,bagus gak lah actionnye...tapi baru 6 bulan..semue cincinnye dan besi sambungannye udah berkarat abis....mereknye tu GOLD STAR....

Hang Tuah dah lihat di web2 mancing, jarang gak produsen pancing buat rod 3 sambungan.....rate2 satu piece, ade gak ye yang tau...model2 ape jak yang 3 sambungan dan buatan pabrik mane.....? Maaf jak ye..kalau komentar Hang Tuah tak berkenan di hati ye...

Makaseh jak ye...

HT

Rudy 007
03-07-2007, 15:32
Pak Ruky,

Gambar attachment adalah joran & reel baitcasting yg dulu biasa saya pergunakan untuk mancing tebing/pasiran...
P.S: perhatikan juga 'reel seat' yg 'adjustable' / dapat digeser2 untuk mendapatkan posisi yg pas buat panjang lengan angler, sehingga dapat memberikan 'load' joran dengan baik saat casting. Sama seperti Horizon Surf Game yg baru... :-D

P Lod, utk pemakaian di pasiran/tebing yg identik dgn rod panjang, apa tidak jauh lebih sulit saat casting dgn baitcast? :smt120 Bayangan saya u/ reel nya bukan reel baitcast low profile, tp seperti reel jigging (pertimbangan kapasitas senar).
Apalagi kita harus cast sekuatnya dgn beban sekitar 100 gr (timah dan umpan), wah sdh pasti jadi sarang burung kalo saya yg melempar. :D

Sportfisherman
03-07-2007, 15:50
P Lod, utk pemakaian di pasiran/tebing yg identik dgn rod panjang, apa tidak jauh lebih sulit saat casting dgn baitcast? :smt120 Bayangan saya u/ reel nya bukan reel baitcast low profile, tp seperti reel jigging (pertimbangan kapasitas senar).
Apalagi kita harus cast sekuatnya dgn beban sekitar 100 gr (timah dan umpan), wah sdh pasti jadi sarang burung kalo saya yg melempar. :D

Memang nih , yang saya bilang " baitcaster " adalah reel kecil untuk bass fishing umumnya sedangkan banyak yang lain menganggap " baitcaster " adalah apa yang saya bilang " multiplier/conventional " reel .

Jon .

Lodewijk
03-07-2007, 16:25
P Lod, utk pemakaian di pasiran/tebing yg identik dgn rod panjang, apa tidak jauh lebih sulit saat casting dgn baitcast? :smt120 Bayangan saya u/ reel nya bukan reel baitcast low profile, tp